Jelang Ramadhan: FUI Klaten Ancam Akan Melakukan Sweeping Tempat Maksiat

 Klaten, Solo Raya

KlatenUpKlaten, Jelang ramadhan, telah banyak tempat-tempat hiburan malam yang dipaksa tutup oleh pihak yang berwajib. Bahkan razia pekat untuk merazia munuman keras telah dilakukan oleh Kepolisian Klaten. Tetapi tidak dapat dipungkiri, masih banyak tempat-tempat maksiat yang diketahui masih beroperasi jelang ramadhan membuat Front Umat Islam (FUI) Klaten geram. FUI memberi ancaman bahwa pihaknya akan menggelar sweeping pada tempat-tempat maksiat tersebut.

Jelang Ramadhan - FUI Klaten

Salah satu tempat yang diketahui masih beroperasi dengan tindakan-tindakan maksiat adalah sebuah komplek perjudian yang terdapat di Dusun Tegalweru, Baerante, Kemalang, Klaten. Hal ini diungkapkan oleh Basuno yang merupakan Ketua FUI Klaten, Minggu (30/06/2013). Bahkan menurutnya lokasi perjudian ini biasa disebut masyarakat dengan Las Vegas-nya Klaten.

Menurut Basuno, dalam aksi sweeping yang dilakukan FUI untuk melakukan pemberantasan tempat-tempat maksiat sudah memiliki dan berjalan pada  prosedur organisasi yang sudah ditetapkan sebelumnya. Setelah mendapati tempat maksiat yang masih beroperasi jelang ramadhan, pihak FUI akan melaporkan dan menyerahkan penindakan terhadap tempat maksiat yang masih beroperasi jelang ramadhan tersebut kepada pihak Kepolisian. FUI dan beberapa organisasi masyarakat (ormas) lain akan melakukan sweeping dan penutupan paksa terhadap tempat maksiat ini jika tidak ada tindak lanjut atas laporan mereka.

Tindakan penutupan paksa komplek perjudian Tegalweru pada tahun lalu ternyata tidak membuat aktivitas maksiat mereka di komplek perjudian ini terhenti. Oleh karena itu FUI mengancam akan melakukan aksi sweeping dan penutupan paksa seperti tahun lalu jika mereka masih beroperas jelang ramadhan ini.

Pencarian Terakhir:

  • tempat hiburan malam di klaten

Related Posts